Merayakan Kemerdekaan Bersama Lumina

Hari kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus selalu menjadi momen yang bermakna bagi seluruh rakyat Indonesia. Peringatan 17 Agustus bukan hanya sekadar perayaan belaka, tetapi menjadi momentum bagi seluruh warga negara untuk mengingat perjuangan para pahlawan terdahulu yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia hingga kini, nanti, dan selamanya. Selain itu, peringatan 17 Agustus juga merupakan waktu bagi seluruh rakyat Indonesia untuk merefleksi makna kemerdekaan yang sesungguhnya. Di tahun 2023, bertepatan dengan HUT RI yang ke-78 ini, kita bisa merayakan kemerdekaan tanpa takut akan bahaya virus, alhamdulillah.
Pada 78 tahun yang lalu, tepatnya pada tanggal 17 Agustus 1945 di Jalan Pegangsaan Timur (Jalan Proklamasi) No. 56 Jakarta, telah dibacakannya proklamasi oleh Bapak Ir. Soekarno yang mewakili bangsa Indonesia dalam rangka menyatakan kemerdekaan Indonesia. Kemerdekaan Indonesia memiliki arti bebas dari penjajahan, berdaulat, atau dapat dikatakan bangsa Indonesia memperoleh kebebasan yang seutuhnya.
Sebagai bentuk rasa cinta terhadap bangsa dan negara, Yayasan Lumina juga ikut serta dalam merayakan dan memeriahkan hari kemerdekaan dengan berbagai kegiatan perlombaan. Kegiatan perlombaan ini diadakan pada tanggal 17 Agustus 2023 yang berlokasi di Sekolah Kharisma Bangsa, Tangerang Selatan pada pukul 09.00 – 16.00 WIB. Peserta dalam kegiatan ini adalah para mahasiswi yang berasal dari berbagai kota seperti Jakarta dan Bandung yang berkuliah di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, UPI Bandung, UIN Sunan Gunung Djati Bandung, PNJ, IIQ, dan Unindra.
Yayasan Lumina mengadakan beberapa perlombaan, diantaranya lomba menghias buah, lomba makan kerupuk, lomba memasukkan sedotan ke dalam botol, lomba kelereng, lomba memasukkan balon ke dalam gelas plastik, dan lomba balap karung. Kegiatan perlombaan dimulai dengan menyanyikan lagu-lagu nasional secara berkelompok. Perlombaan juga dimeriahkan oleh yel-yel setiap kelompok dan beberapa tes kebangsaan yang tentunya membuka kembali pengetahuan tentang Indonesia.
Para peserta sangat antusias dan semangat dalam mengikuti setiap perlombaan. Antusias ini menggambarkan semangat perjuangan dari para pahlawan terdahulu dalam memerdekakan bangsa dan juga sebagai bentuk rasa bangga karena Indonesia sudah meraih kemerdekaannya.
Yayasan Lumina mengadakan berbagai perlombaan di hari kemerdekaan Indonesia ini bukan hanya sebagai kegiatan hiburan semata, tetapi sebagai upaya untuk meningkatkan kreativitas, solidaritas, nasionalisme, dan patriotisme, serta agar dapat mengingat kembali perjuangan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan negara Indonesia.